Road Trip Journal: Chicago Part 2

Hari kedua di Chicago dan kita mau mengunjungi Fields Museum Natural History. Katanya Ine, Fields Museum bagus dan lebih bagus daripada yang di New York.  Jadinya marilah dikunjungi. Apalagi Aghnan dari kemarin udah ribut pengen ngeliat Dinosaurus dan kebetulan Fields Museum terkenal dengan koleksi Dinosaurus nya.  Fields Museum lokasinya satu kompleks dengan Adler Planetarium dan Shedd Aquarium,  jadi kalau sudah ke Fields Museum bisa jalan kaki ke Adler Planetarium dan Shedd Aquarium. Tapi ya berhubung Aghnan gak terlalu tertarik jadi kita fokus menjelajah Fields Museum.

Untuk yang bawa stroller ada jalur khusus di belakang museum. Dan langsung terhbung dengan basement museum. Ada beberapa eksibisi yang ada di museum, mesti bayar ekstra sih. Tapi harga tiket masuk sudah termasuk harga satu eksibisi dan kita bisa pilih dari semua eksibisi yang ada pada hari itu.
Continue reading

Road Trip Journal: Chicago Part 1

Sampai juga kita di Chicago!! Setelah 4 jam perjalanan diguyur hujan deras. Tapi alhamdulillah hikmah dibalik hujan, selama kita di Chicago cuacanya cerah dan bagus banget nget nget 🙂 Dan di Chicago ini perdana kita menggunakan jasa Air BnB. Karena harga hotel di Chicago ridiculous banget mahalnya pas summer. Bahkan yang model Inn kayak Days Inn, Comfort Inn apapun itupun gak ada yang dibawah 100 USD. Dan itupun biasanya tanpa breakfast kan. Akhirnya melirik AirBnB. Setidaknya walau mahalan dari motel-motel itu tapi setidaknya ada dapur jadi bisa masak makanan agak lumayan lah gak sekedar telor ceplok atau kuah-kuah yang biasa dibuat dari rice cooker. Kebetulan kita dapat sewa apartment di Old Town neighbourhood. Kita dikasih ijin parkir, jaraknya 2 blok aja dari Metro dan deket supermarket dan restoran-restoran. Dan pas masuk ke apartment nya kita puas puas puas karena sesuai dengan gambar. Ini gambar ruang tamunya:
Continue reading